AC Milan menuai kemenangan 2-1 sat dijamu Fiorentina dinihari tadi. AC Milan juga beruntung tidak dihadiahi sanksi penalti karena pelanggaran yang dilakukan Thiago Silva kepada Riccardo Montolivo di kotak terlarang.
Atas alasan itu, Alessandro Nesta menilai AC Milan meraih kemenangan secara beruntung di pertandingan ini.
"Malam ini ada pertandingan yang aneh. Kami sangat beruntung bisa mencetak dua gol," katanya di situs resmi AC Milan, Kamis (25/2).
Tidak dijatuhkannya sanksi penalti oleh wasit Roberto Rosetti kepada AC Milan juga dinilai Nesta adalah salah satu bentuk keberuntungan itu.
Wasit memutuskan untuk melanjutkan pertandingan. Jika kami mendapat penalti, tak ada seorang pun yang akan terkejut karenanya," papar Nesta.
Terlepas dari hasil kontroversieal itu, Nesta berharap timnya bisa terus melanjutkan performa positif ini sebanyak dan sesering mungkin.
"Yang terpenting adalah kemenangan, dan kami ingin melanjutkannya di hari Minggu saat melawan Atalanta," tekad Nesta.
Siaran Langsung
Pesan Anda Di Blog Ini
Sahabat Milanisti Forever
Langganan Info Terbaru
Kamis, 25 Februari 2010
Nesta : Milan Menang Beruntung
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Komentar:
Posting Komentar