Senin, 17 Agustus 2009

Leonardo : Sikap Tim Harus Dirubah

Milan - Leonardo tengah menjadi sorotan publik sepakbola Italia. Kapasitasnya sebagai pengganti Carlo Ancelotti masih diragukan. Maklum, arsitek asal Brasil tersebut gagal membawa Milan tampil mengesankan pada pertandinagn pra-musim.

Leonardo juga prihatin dengan kenyataan ini. Lantas dia meminta kepada anak asuhnya untuk menanamkan sikap percaya diri bahwa Milan bisa meraih kemenangan lagi. Para pemain Milan juga diminta berpikir jernih dalam menganalisa penampilan buruk tersebut.

"Realistisnya adalah mengubah sikap sikap tim," kata Leonardo seperti disitat Milan Channel, Senin (17/8/2009).

"Dasarnya dibentuk oleh pemain bermental juara, yang telah memenangkan semuanya. Banyak dari mereka telah di sini selama hampir sepuluh tahun. Jelas, ada dasar yang luar biasa di sini," lanjut mantan bintang Milan tersebut.

"Sekarang kami harus bekerja dengan motivasi dan kebanggaan. Ini terkait tentang kebersamaan dan tujuan objektif dan mulai dari sini. Milan telah memenangkan semuanya, tapi ingin terus berkembang dan bersaing lagi. Untuk melakukan itu, Anda perlu motivasi yang benar," paparnya.

Mampukan Leonardo menambah pundi-pundi gelar yang sudah disumbangkan Ancelotti. Silakan Anda terka apa yang akan terjadi.

Baca Juga Berita Berikut



0 Komentar:

Design By Aang Milanisti © 2009